Belajar Bijak dari Seekor Burung

motivasi
Burung adalah makhluk spesial meskipun burung tidak sesempurna seperti manusia yang memiliki akal pikiran dan hati. Spesialnya burung adalah karena ada beberapa hal yang kita sebagai manusia bisa mengambil contoh dari burung.
Beberapa di antaranya adalah:


http://www.katakatabijakhariini.blogspot.com

*Burung Tidak Pernah Meninggalkan Anaknya
Anak burung yang baru menetas akan dirawat dengan baik dan diberi makanan yang sehat oleh induknya. Induknya tidak pernah meninggalkannya, biasanya induknya pergi pagi dan pulang ketika matahari mulai panas dengan membawa makanan untuk anak anaknya seperti ulat, serangga dan biji bijian. 
Setelah anak anaknya kenyang dan tidur si burung pun pergi lagi dan akan pulang ketika senja dengan membawa pulang makanan untuk anak anaknya. Burung hanya akan meninggalkan anaknya ketika anaknya sudah besar, sudah bisa terbang dan sudah bisa mencari makan sendiri. Melihat keadaan burung di atas timbul pertanyaan apakah manusia ada seperti itu? Merawat dan mengasuk anaknya dengan baik? Jawabannya adalah ada! Tapi hanya beberapa karena nyatanya masih banyak anak yang tumbuh di luar sana tanpa orang tua( kecuali meninggal ). 
Banyak para orang tua yang meninggalkan atau membuang anak mereka dengan alasan yang tidak jelas. Seperti kasus yang sering kita dengar di Televisi seorang bayi di temukan dalam tong sampah dan di duga bayi itu adalah anak dari hasil hubungan gelap. Tidak adil rasanya bayi yang lahir tanpa dosa dan belum tahu apapun itu harus menanggung perbuatan orang tuanya. Dan masih banyak lagi kasus kasus lain yang sering kita dengar.
Semoga kasus di atas tidak terulang dan terjadi pada adik adik kita di luar sana.




*Burung Tidak Pernah Malas Mencari Rezeki
Pernahkah anda melihat burung bangun pagi jam delapan atau jam sembilan? Jika pernah berati anda harus periksa ke dokter hehe.
Tidak ada burung yang bangun siang karena biasanya burung itu bangun pagi sebelum jarum jam menunjukkan angka tujuh. Burung burung bangun pagi pagi untuk mencari nafkah dengan terbang dan hinggap di pohon pohon yang banyak ulat, di dahan yang ada serangga dan kesawah sawah yang banyak biji bijian seperti padi, jagung, gandum dan lain lain.
Dan hikmah yang bisa di petik dari burung di atas adalah jangan malas mencari rezeki meskipun rezeki yang kita dapat itu sedikit tapi halal dan dari hasil keringat kita.
Sekian dulu artikel Belajar Bijak dari Seekor Burung jika ada salah salah kata mohon maaf dan jika ingin menambahkan silahkan di komentar. Di sini kita sama sama belajar. 

No comments:

Post a Comment